Oracle Database merupakan salah satu Relational Database Management System (RDBMS) yang sangat populer. Database ini banyak digunakan oleh perusahaan besar maupun lembaga pemerintahan, baik di dalam maupun luar negeri.

Ilustrasi: Oracle 19c dengan Docker Container.
Ilustrasi: Oracle 19c dengan Docker Container.

Docker sendiri adalah platform open-source yang memungkinkan aplikasi dijalankan dalam lingkungan terisolasi bernama container. Dengan menggunakan Docker, instalasi Oracle 19c dapat dilakukan tanpa mengganggu sistem utama, karena seluruh proses berlangsung di dalam container.

Tulisan ini akan membahas langkah-langkah membangun dan menjalankan container untuk Oracle Database 19c. Namun, Perlu dicatat bahwa metode ini hanya direkomendasikan untuk keperluan pengembangan (development), bukan untuk produksi (production).

Langkah-langkah Instalasi Oracle 19c dengan Docker
1. Download Oracle 19c for Linux

Kunjungi halaman resmi oracle:

https://www.oracle.com/id/database/technologies/oracle19c-linux-downloads.html

Nama file: LINUX.X64_193000_db_home.zip

2. Clone repository Docker Oracle
git clone https://github.com/oracle/docker-images.git
3. Salin file ZIP ke direktori dockerfiles
cp LINUX.X64_193000_db_home.zip /docker-images/OracleDatabase/SingleInstance/dockerfiles/19.3.0
4. Pindah ke direktori dockerfiles
cd /docker-images/OracleDatabase/SingleInstance/dockerfiles
5. Build Docker image
./buildContainerImage.sh -e -v 19.3.0 -o '--build-arg SLIMMING=false'

📝 Saya menggunakan terminal Git Bash untuk menjalankan proses build ini.

6. Buat Docker volume untuk menyimpan data
docker volume create oracle-db
7. Jalankan container oracle
docker run --name oracle -p 1521:1521 -p 5500:5500 -e ORACLE_SID=<nama_sid> -e ORACLE_PWD=<password_db> -v oracle-db:/opt/oracle/oradata oracle/database:19.3.0-ee

📝 Ganti <nama_sid> dan <password_db> sesuai kebutuhan.

Penutup

Salah satu keuntungan utama menggunakan Docker adalah menjaga sistem utama tetap bersih, karena seluruh proses instalasi dan data Oracle tersimpan dalam container. Ini sangat berguna untuk keperluan pengembangan, pengujian, atau simulasi.

Sekian, semoga bermanfaat.

CMIIW.